Kelas 10 IPA 2, Menghitung Ar ( Massa Atom relatif)
Guru bidang study : Siti Maysaroh, S.Pd Mata pelajaran : Kimia Kelas : X IPA 2 Materi : Konsep Ar ( Massa atom relatif) KD : Menerapkan hukum-hukum dasar kimia, konsep massa molekul relatif, persamaan kimia, konsep mol, dan kadar zat untuk menyelesaikan perhitungan kimia Tujuan Pembelajaran: Diharapkan setelah mempelajari konsep reaksi reduksi oksidasi siswa mampu menghitung Masa Atom relatif. Assalamualaikum.... Apa kabarnya anakku sekalian, mudah-mudahan dalam keadaan terjaga iman islamnya, semoga selalu bersemangat dalam mengikuti pembelajaran jarak jauh ini. PENDAHULUAN Tentu kalian pernah pergi berbelanja untuk kebutuhanmu sendiri atau karena membantu ibu kalian berbelanja ke pasar. Kalian dapat membeli mie instan dalam lusinan atau biji, tetapi jika akan membeli beras, kita membelinya dalam kilo. Jika kita membeli beras dalam lusinan/biji, akan terlalu sedik